Senin, 17/06/2024 - 02:02 WIB
IndonesianArabicEnglishRussianGermanFrenchChinese (Simplified)JapaneseMalayHindi

TERBARU

NASIONAL
NASIONAL

Formula E Jakarta Disaksikan 170 Negara, FKDM: Aneh Kalau Masih Ada yang Nyinyir

BANDA ACEH -Balap mobil Formula E sebentar lagi digelar di Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC) Ancol, Jakarta Utara atau tepatnya pada 4 Juni 2022. Jakarta menjadi satu-satunya kota di Asia Tenggara yang menjadi tuan rumah Formula E 2022.

ADVERTISEMENTS
Selamat Hari Raya Idul Adha 1445 H dari Bank Aceh Syariah

Ketua Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) Provinsi DKI Jakarta Munir Arsyad mengatakan, pihaknya siap mendukung total gelaran Formula E Jakarta.

ADVERTISEMENTS
Selamat & Sukses atas Dilantiknya Daddi Peryoga sebagai Kepala OJK Provinsi Aceh

“Demi nama baik bangsa dan negara kita harus mendukung Formula E. Ini bukan sekedar hajatan Jakarta, tapi hajatan dunia,” kata Munir dalam keterangannya, Kamis (26/5).

ADVERTISEMENTS
Menuju Haji Mabrur dengan Tabungan Sahara Bank Aceh Syariah

Munir menekankan bahwa Formula E Jakarta bukanlah event kaleng-kaleng karena akan disaksikan di 170 negara di berbagai belahan dunia.

ADVERTISEMENTS
ActionLink Hadir Lebih dekat dengan Anda

“Formula E ini event internasional, makanya aneh kalau ada yang tidak mendukung dan malah nyinyir,” kata Munir dikutip Kantor Berita RMOLJakarta.

ADVERTISEMENTS
Selamat & Sukses kepada Pemerintah Aceh
Berita Lainnya:
Muncul Sosok Suroto di Kasus Vina Cirebon, Susno Duadji: Jika Kesaksiannya Benar Maka.......

Sebagai ajang balap mobil internasional, Munir menilai wajar apabila Formula E Jakarta menjadi incaran para pencinta otomotif dari berbagai negara.

ADVERTISEMENTS
Selamat Menunaikan Ibadah Haji bagi Para Calon Jamaah Haji Provinsi Aceh

Hal ini terlihat dengan pembeli tiket Formula E yang lebih dari 50 persennya adalah orang luar negeri.

ADVERTISEMENTS
Ucapan Selamat & Sukses atas Pelantikan Pejabat di Pemerintah Aceh

Berdasarkan catatan Panitia Penyelenggara Formula E Jakarta, selain dari Indonesia, pembeli tiket Formula E Jakarta antara lain berasal dari negara Jepang, Australia, Amerika Serikat, Filipina, India, Italia, Britania Raya, Malaysia, Turki, Tunisia, Polandia, Norwegia, dan Argentina.

ADVERTISEMENTS
ADVERTISEMENTS
Selamat Memperingati Hari Kelahiran Pancasila 1 Juni 2024

Munir berpandangan, dengan dominasi penonton Warga Negara Asing (WNA) itu mampu menyumbang devisa bagi pendapatan negara.

ADVERTISEMENTS
ADVERTISEMENTS
Selamat dan Sukses kepada Pemerintah Aceh atas Capai WTP BPK
Berita Lainnya:
Golkar DKI Ungkap Potensi Pasangkan Anies Baswedan- Zaki Iskandar di Pilgub DKI

“Sehingga diharapkan itu membawa devisa masuk ke Indonesia,” kata Munir.

ADVERTISEMENTS
Top Up Pengcardmu Dimanapun dan Kapanpun mudah dengan Aplikasi Action

Diketahui, tiket Formula E sudah mulai dijual sejak 1 Mei 2022. Tiket Formula E paling murah dijual dengan harga Rp 250 ribu dan paling mahal yakni Rp 10 juta.

ADVERTISEMENTS
Bayar Jalan tol dengan Pencard

Munir berharap penyelenggaraan balap mobil listrik ini diharapkan juga dapat mendukung program Jakarta Langit Biru yang diusung oleh Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

Munir menambahkan, terpilihnya sebagai tuan rumah Formula E akan membawa Jakarta ke pentas dunia dan ikut serta dalam memperbaiki kualitas lingkungan.

“Selain itu diharapkan pula ada keuntungan ekonomi yang berlipat dalam penyelenggaraan balapan ini,” demikian Munir. 

ADVERTISEMENTS
x
ADVERTISEMENTS

Reaksi & Komentar

قَالَ أَلَمْ أَقُلْ إِنَّكَ لَن تَسْتَطِيعَ مَعِيَ صَبْرًا الكهف [72] Listen
[Al-Khidh r] said, "Did I not say that with me you would never be able to have patience?" Al-Kahf ( The Cave ) [72] Listen

Berita Lainnya

Tampilkan Lainnya Loading...Tidak ditemukan berita/artikel lainnya.
IndonesianArabicEnglishRussianGermanFrenchChinese (Simplified)JapaneseMalayHindi